Competition

Diberdayakan oleh Blogger.

Rabu, 06 Februari 2013

Economics Competition - Olimpiade Ilmu Sosial


Olimpiade Ilmu Sosial 2012

TENTANG OIS

Olimpiade Ilmu Sosial, atau yang biasa disingkat menjadi OIS, merupakan acara unggulan Badan Eksekutif Mahasiswa Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Indonesia (BEM FISIP UI) yang telah diselenggarakan sejak tahun 2005 silam. Olimpiade Ilmu Sosial ini pada mulanya merupakan olimpiade tingkat SMA/sederajat di wilayah Depok. Belajar dari kesuksesan tahun-tahun awalnya, OIS pun kemudian mulai melebarkan sayapnya ke skala nasional, bahkan telah berhasil merengkuh kawasan Asia Tenggara pada tahun 2011. 
Keterselenggaraan acara ini berangkat dari tingginya mimpi BEM FISIP UI untuk memberikan kontribusi nyata bagi Indonesia melalui penanaman semangat kompetisi di bidang ilmu sosial kepada siswa/i SMA sekaligus untuk lebih memperkenalkan FISIP UI sebagai pusat pembelajaran kajian ilmu sosial terkemuka di Indonesia dan Asia Tenggara. Karenanya, Departemen Keilmuan BEM FISIP UI yang memiliki perhatian utama terhadap bidang pengembangan ilmu sosial menjadikan OIS sebagai program kerjanya yang harus dipertahankan guna menunjang tujuan tersebut. Ajang kompetisi yang mengikutsertakan pelajar SMA dari berbagai provinsi di tanah air ini juga membuktikan peran mahasiswa FISIP UI yang peduli terhadap bidang pendidikan, khususnya dalam penajaman intelektualitas bidang kajian ilmu sosial.

Tujuan Kegiatan
  • Memperkenalkan FISIP UI sebagai pusat pendidikan dan pembelajaran kajian ilmu sosial terkemuka di Indonesia dan Asia Tenggara.
  • Membentuk peserta yang kritis, analitis, dan solutif terutama berkaitan dengan isu-isu sosial.
  • Menumbuhkan kesadaran sosial, kepedulian, serta jiwa inisiatif dari para peserta terutama terhadap isu-isu pergerakan sosial. 

ABOUT SOCIAL SCIENCE OLYIMPIAD
OIS is the most prestigious event of Executive Student Board of the Faculty of Social and Political Sciences which have been held since 2005. Social Olympiads was originally an Olympic for Senior High students in Depok. Having the event succeed, then OIS started to broaden the scope into national scale, and OIS has even embraced the Southeast Asia region in 2011.
The actualization of this event came from the tremendous dream of Student Board of the Faculty of Social and Political Sciences University of Indonesia in order to give tangible contribution for Indonesia by cultivating the spirit of competition in social aspect for senior high students and also to introduce Faculty of Social and Political Sciences University of Indonesia as the prominent learning center of social science study in Indonesia as well as Southeast Asia. Thus, Science Department of Board of the Faculty of Social and Political Sciences University of Indonesia who has prime concern regarding the development of social science claims OIS as its own project which should be sustained in order to reaching the objective itself. Social Olympiads also proves the role of students of Faculty of Social and Political Sciences University of Indonesia who care about education especially in sharpening the intellectuality of social science study.

Event Objectivity
  1. To introduce Faculty of Social and Political Sciences University of Indonesia as education and learning center of social science study in Indonesia as well as Southeast Asia.
  2. To shape the aspects of critical, analytical, and problem solver for participants especially regarding to social issues.
  3. To establish social awareness, caring, and also initiative sense of participants particularly for social movement issues.



Essay Writing Competition :
National until July 30th 2012
Regional (ASEAN) until August 3rd 2012
Mind Mapping SSO 2012 :
Preliminary Round: Essay Writing Competition => Finalist Announcement: 15
Regional Teams & 15 National Teams (August) => Grand Final SSO 2012 in University of Indonesia (September)

1 komentar: